Kamis, Oktober 2, 2025
BerandaGaya HidupLiburan di Waterboom Banua Anyar Banjarmasin, Destinasi Favorit Keluarga

Liburan di Waterboom Banua Anyar Banjarmasin, Destinasi Favorit Keluarga

BorneoNetwork– Waterboom Banua Anyar yang berlokasi di Jalan Banua Anyar, Benua Anyar, Banjarmasin Timur, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, menjadi destinasi favorit bagi warga yang ingin menikmati liburan seru bersama keluarga.

Dengan harga tiket yang terjangkau, yaitu Rp15.000 per orang pada hari biasa (weekday) dan Rp20.000 per orang pada akhir pekan (weekend), tempat ini selalu ramai dikunjungi, terutama saat akhir pekan.

Waterboom ini menawarkan berbagai wahana seru, seperti mandi salju, kolam dewasa, dan kolam anak-anak. Selain itu, tersedia juga hiburan musik yang menambah keseruan suasana.

Fasilitas yang disediakan pun cukup lengkap, termasuk ban karet untuk berenang, kamar bilas, serta area parkir yang tertata rapi.

Bagi pengunjung yang ingin bersantai sambil menikmati makanan ringan, tersedia kantin dekat area waterboom yang menyajikan berbagai pilihan makanan dan minuman.

Foto: BorneoNetwork

Dengan lingkungan yang bersih dan fasilitas yang nyaman, tidak heran jika Waterboom Banua Anyar menjadi pilihan utama bagi banyak keluarga untuk menghabiskan waktu bersama.

Salah satu pengunjung, Tuti, berbagi pengalamannya “Saya senang berkunjung membawa anak ke sini, sudah dua kali setiap pekan. Ada hiburan, jadi tidak bosan menunggu anak bermain. Lingkungan juga bersih, sehingga anak senang bermain air sambil belajar berenang di sini,” ujarnya kepada BorneoNetwork, Minggu (2/3/2025).

Waterboom Banua Anyar buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WITA. Jadi, bagi Anda yang mencari tempat liburan seru dan menyegarkan di Banjarmasin, waterboom ini bisa menjadi pilihan yang tepat!

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!
- Advertisment -
Google search engine

paling banyak dibaca